BukuPendidikan

Pengantar Naskah Buku “Three In One: Kurikulum, Silabus, dan RPP”

256 views
Tidak ada komentar

Inilah pengantar naskah buku yang baru selesai saya tulis. Sengaja informasi ini saya unggah dalam laman pribadi saya dengan tujuan untuk menjadi bahan informasi bagi penerbit dan pembaca. Penerbit Hikayat Yogyakarta, yang memang telah berjasa telah menerbitkan buku saja. Namun tidaklah elok jika saya tidak memberikan kesempatan kepada penerbit lain yang mungkin berkenan untuk menerbitkannya. Oleh karena itu, jika ada penerbit yang berminat untuk menerbitkan naskah buku itu dapat menghubungi saya via laman atau e-mail ini. Informasi ini mungkin juga diperlukan bagi para pembaca, agar mengetahui sejak awal tentang naskah buku baru yang mudah-mudahan dapat segera terbit. Amin. Inilah rencana Kata Pengantarnya.

KATA PENGANTAR

Pengembangan Kurikulum dan Materi Pembelajaran (Curriculum and Learning Material) dan English Lesson Plan (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Bahasa Inggris) merupakan  dua mata kuliah yang diberikan kepada para mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Universitas Tama Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dua mata kuliah tersebut juga membahas bahan ajar tentang penyusunan silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Untuk menyatupadukan bahan ajar tersebut maka disusunlah buku ini, yang kemudian dinamakan Three in One: Kurikulum, Silabus, dan RPP. Mengapa mata kuliah English Lesson Plan tidak disebutkan dalam judul buku tersebut? Karena di dalamnya sudah terdapat bahan ajar tentang Silabus dan RPP, yang tidak lain adalah bahan anak yang terdapat dalam mata kuliah English Lesson Plan.

Para mahasiswa, yang terdiri atas calon guru dan sebagian sebagai guru ini perlu mempe-lajari buku ini, untuk memperoleh pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan tentang kurikulum, silabus, dan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) atau lesson plan, atau rencana mengajar, atau pernah dikenal luas dengan satuan pelajaran.

Untuk menguasai materi yang dijelaskan dalam buku ini, mahasiswa harus mempelajari bahan ajar melalui empat tahap kegiatan sebagai berikut: 

Pertama, mahasiswa mempelajari materi kuliah tentang pengembangan kurikulum dan materi pembelajaran. Dalam materi kuliah ini mahasiswa akan memperoleh seperangkat materi tentang apa itu kurikulum, apa itu pengembangan kurikulum dan materi pembela-jaran, dan siapakah yang harus menyusun kurikulum, dan seterusnya.

Kedua, mempelajarai teori tentang apa yang dimaksud silabus dan English Lesson Plan, dan sekaligus berlatih untuk dapat menyusun silabus dan English Lesson Plan atau RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran);

Ketiga, berlatih menerapkan RPP tersebut dalam kegiatan microteaching atau latihan mengajar di hadapan teman-temannya sendiri, dibimbing oleh dosen atau beberapa dosen pengampu mata kuliah;

Keempat, melakukan praktik pengalaman lapangan (PPL) di sekolah yang didampingi oleh guru senior yang ada di sekolah tertentu bersama dengan dosen pengampu mata kuliah.

Buku ini disusun sebagai buku teks untuk para mahasiswa, agar para mahasiswa dapat melaksanakan keempat kegiatan tersebut. Oleh karena itu, materi buku ini merupakan gabungan dari dua mata kuliah, yakni mata kuliah Kurikulum dan Pengembangan Materi Pembelajaran dan mata kuliah English Lesson Plan dengan mengadakan perubahan pola dan struktur penulisan modul menjadi pola dan struktur buku teks. Dengan demikian, buku ini akan meliputi empat bab utama. Pertama dimulai dengan bab tentang pendahuluan, Kedua bab tentang sistem pendidikan nasional, yang di dalamnya menjelaskan tentang eksistensi komponen kurikulum dan guru dalam sistem pendidikan nasional tersebut. Ketiga, bab khusus tentang kurikulum. Keempat, bab khusus tentang silabus dan RPP. Kelima, bab tentang kaitan antara three in one dalam bab-bab sebelumnya dengan kegiatan belajar mengajar (KBM) secara singkat. Bab ini diperlukan untuk memberikan gambaran tentang hubungan antara kurikulum, silabus, dan RPP, dengan KBM yang menjadi kunci utama upaya peningkatan mutu pendidikan. Selalu disebutkan bahwa “black box-nya ada di ruang kelas”.

Penulis berharap mudah-mudahan buku teks ini akan dapat memudahkan dosen dalam menyampikan materi kedua mata kuliah tersebut, dan sekaligus memudahkan para mahasiswa dalam mempelajari, memahami, dan sekaligus menerapkan kedua mata kuliah tersebut dalam kegiatan perkuliahan di perguruan tinggi. Capaian akhir yang diharapkan adalah agar dapat menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi sebagai guru yang efektif. Amin.

 

                                                                                                Depok, Mei 2013.

Related Articles

Tak ditemukan hasil apapun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Popular Posts

Other Posts