Puisi

Guruku, Pahlawanku

145 views
Tidak ada komentar

Oleh: Suparlan

 

Selain ayah-bunda dan kakek-nenek tercinta,

Orang berikutnya yang sangat mulia,

Di mata hatiku satu-satunya,

Adalah para guruku pahlawan tanpa tanda jasa,

Pencerdas kehidupan bangsa.

 

Guruku, pahlawan hatiku,

Telah kau isi otakku dengan ilmu,

Telah kau isi hatiku dengan keteladananmu,

Telah kau isi ragaku dengan ketekunanmu,

Telah kau isi semangatku dengan kedisiplinanmu,

Menjadi manusia yang mampu

Mengikuti jejakmu

 

Guruku, pahlawan hatiku,

Terima kasihku,

Di hari ulang tahunmu,

Padamu.

 

Depok, 25 November 2012

Related Articles

Tak ditemukan hasil apapun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Popular Posts

Other Posts

Artikel

Kepada Bung Karno

Bung, aku salah satu anak ideologismu marhen di antara jutaan marhen yang ikhlas mencintamu melebihi cinta penuh gincu…